Tips Memilih Gaun Pengantin

15.10

Seiring dengan berjalannya waktu, semakin banyak bermunculan baju pengantin dalam berbagai model. Tak sedikit jumlah para desainer gaun pengantin yang menciptakan kreasi model gaun yang unik dan mengejutkan. Anda dapat bebas memilih gaun pengantin seperti apa yang Anda inginkan, namun Anda juga harus memikirkan cocok atau tidaknya model gaun Anda dengan tema pernikahan yang diangkat.

Jika Anda mengangkat tema pesta kebun atau tema yang berbau santai, Anda dapat memilih gaun pengantin tea length. Tea length adalah gaun yang memiliki banyak keliman dan panjangnya di atas mata kaki, tidak seperti model gaun panjang yang sampai menyentuh kaki. Selain sepanjang di atas mata kaki, adapula gaun tea length yang panjangnya kira-kira sebetis. Gaun pengantin tea length yang cukup populer ini memang didesain untuk acara yang tidak formal dan juga yang tidak terlalu formal. Dengan baju pengantin ini, Anda yang memiliki jiwa modern akan nampak lebih seksi, segar, dan ceria karena desainnya santai dan nyaman untuk dikenakan.

Selain untuk gaun pernikahan, model gaun ini juga cocok untuk digunakan sekedar untuk berpesta, pesta dansa, dan acara-acara sosial. Gaun tea length menggunakan bahan utama chiffon dan taffeta. Harga gaun tea length tidak masuk dalam kategori “sangat mahal”. Dana untuk gaun ini tergantung kain apa saja yang akan Anda gunakan, dan bagaimana modelnya. Tea length memang berbeda dengan baju pengantin lainnya, karena modelnya yang simpel, harganya yang cenderung lebih murah dibandingkan harga gaun pengantin lainnya, serta lebih fleksibel untuk digunakan dalam acara apapun.

Baju pengantin tea length sangat menonjolkan kecantikan pengantin wanita yang mengenakannya. Gaun ini berperan memamerkan keindahan bagian kaki si pemakai. Gaun pengantin dengan model tea length juga mudah di rombak ulang sesuai dengan keinginan Anda. Bagian leher gaun ini didesain dengan banyak gaya. Bagi Anda yang ingin memamerkan leher Anda yang indah, Anda dapat mendesain bagian lehernya dengan model V-neck. Renda yang diaplikasikan di beberapa bagian juga akan memperindah gaun ini. Warna kain untuk gaun ini juga harus Anda sesuaikan dengan tempat dan temanya. Untuk pesta di luar ruangan, Anda dapat menggunakan warna-warna cerah yang menceriakan suasana. Sedangkan untuk pesta di dalam ruangan, Anda dapat memilih warna kain yang kalem, anggun, ataupun warna-warna pastel. Gaun tea length ini memang cocok dikenakan dalam suasana apapun.

sumber:http://tipspernikahan.com/seputar-pernikahan/memilih-gaun-pengantin/

Menciptakan Sebuah Perkawinan Yang Bahagia

15.04

1. Cinta Tak Datang Dengan Sendiri. Usahakan untuk selalu memperbaharui perasaan cinta Anda berdua.Tak perlu dengan cara berlebihan, cukup membiasakan diri menyatakan kepada pasangan, betapa Anda mencintainya. Ucapkan pula terima kasih setiap kali ia menunjukan kepedulian, supaya timbul rasa saling menghargai.

2. Belajar Menghargai dan Menerima Apa Adanya. Perkataan ini amat sering diucapkan, tapi kalau mau jujur, sebenarnya seberapa besar Anda benar-benar menerima pasangan? Cobalah untuk menerima kekurangannya. Paling tidak, pandanglah kekurangannya itu, sebagai hal yang membuat pribadi suami jadi unik. Sebaliknya, Anda juga mencoba untuk lebih menggali kelebihan suami.

3. Bersikap Terbuka. Kejujuran dalam perkawinan memang mutlak. Tanpa kejujuran, kebohongan akan bertumpuk dan lama-kelamaan meledak menjadi sebuah krisis besar. Bersikap terbuka tidak hanya sebatas mengungkapkan apa yang ada di dalam pikiran Anda kepada pasangan, tapi juga terbuka pada masukan darinya.

4. Hindari Berasumsi. Pasangan sejati bukanlah seseorang yang bisa membaca pikiran Anda, melainkan seseorang yang bisa memahami Anda dan menyayangi apa adanya. Tapi, pemahaman itu harus datang dari Anda sendiri. Misalnya, apa saja Anda ingikan dari sebuah perkawinan, serta sikap seperti apa yang Anda kehendaki dari suami.

5. Mulailah Dengan Diri Sendiri. Ingin suami Anda lebih penuh perhatian? Yah, tentunya Anda lebih dulu yang perlu memberi perhatian dan kasih sayang kepadanya. Perlakukan pasangan sebagaimana Anda ingin diperlakukan, dan perubahan yang Anda harapkan akan datan dengan sendirinya.

Perawatan Bagi Calon Pengantin Wanita

14.50
Pernikahan/Perkawinan adalah perpaduan dua hati menuju puncak kehidupan manusia. Serta langkah baru menyatupadukan dua sisi kepribadian sifat dan watak yang berbeda agar terjalin dalam harmoni yang selaras. Dalam kesempatan apapun wanita selalu ingin tampil cantik, apalagi dihari yang berbahagia dan bersejarah dalam hidupnya. Perkawinan adalah suatu perayaan yang sakral dan agung karena pada hari perkawinan ini sang pengantin akan menjadi pusat perhatian. Tentunya untuk menyambut hari yang bersejarah itu sudah dipersiapkan jauh hari sebelumnya.

Perawatan bagi calon pengantin hendaknya dilakukan 1 bulan sebelum menikah, dengan tujuan untuk mendapatkan hasil semaksimal mungkin sehingga calon pengantin putri dapat memancarkan kharisma/ kecantikannya.

Tip-tip perawatan yang harus dilakukan antara lain:

- Luluran seminggu sekali
Adalah suatu tradisi yang tak dapat dilupakan bagi setiap calon pengantin putri, karena dengan mandi lulur tubuh akan menyebarkan bau harum yang khas tradisional, yang akan menjadikan kulit tubuh halus dan kuning bercahaya, mencegah kekeringan serta mencegah bau badan.
Oleskan Minyak zaitun keseluruh tubuh terlebih dahulu, kemudian di massage (diurut ) setelah itu pakailah Lulur atau bila anda ingin yang lebih praktis anda dapat memakai Mangir Pembersih yang mengandung akar wangi, klabet, cendana, buah pinang berkhasiat memacu peredaran darah pada kulit serta menghilangkan bau badan, dengan cara mengoleskan keseluruh tubuh, kaki dan tangan, biarkan setengah mengering kemudian

- Mandi rempah setiap hari atau sesering mungkin hingga aroma tubuh menjadi harum
Setelah dilulur kemudian dilanjutkan dengan mandi berendam dalam air Rempah Mandi. Rempah ini mengandung daun tanaman sirih, rimpang kunyit dan kayu cendana. Dengan mandi rebusan rempah yang hangat kuku tubuh akan menjadi harum dan bebas dari bau badan. Kemudian gunakanlah Sabun Lulur /Sabun Mangir, yang bermanfaat menguningkan , menghilangkan bau badan, membersihkan dan melembutkan kulit. Setelah mandi gunakanlah body lotion oleskan keseluruh tubuh, kaki dan tangan.

- Perawatan dari dalam
Untuk perawatan dari dalam minumlah Jamu yg dibuat khusu untuk perawatan tersebut sehari 3 kali, bermanfaat menyegarkan tubuh, menghilangkan bau badan dan membuat wajah berseri-seri. Problem peka yang sering terjadi pada perempuan umumnya keputihan, minumlah kaplet anti keputihan untuk menghilangkan sekresi lendir yang berlebihan dan menghilangkan gatal-gatal. Minumlah 2 kali sehari @ 2 kaplet. Kadang nafaspun menjadi tak segar akibat dari lambung, kumur-kumurlah dengan mouthwash, agar nafas senantiasa segar sepanjang hari.

- Perawatan wajah minimal 2x dilakukan yaitu di minggu ke-1 dan ke-3
Untuk perawatan wajah, anda dapat lakukan dengan membersihkan wajah setiap hari minimal 2 kali pagi dan malam sebelum tidur dengan memakai susu pembersih dan penyegar yang sesuai dengan jenis kulit anda.

- Creambath perawatannya 2x pada minggu pertama dan ketiga
Keramas selain membersihkan rambut karena kotoran yang melekat juga mencegah ketombe. Gunakan cem-ceman, sambil dirut-urut ke akar rambut, lalu diamkan 1 -2 jam, sehingga meresap ke akar rambut. Berfungsi untuk merawat rambut.menghitamkan rambut dan menyuburkan rambut. Kemudian bilas dengan air hangat. Lalu gunakan shampo sesuai dengan jenis rambut anda. Lalu dibilas dan lanjutkan dengan conditioner Lalu bilas dan lanjutkan memakai tonik penguat rambut. Seminggu sekali kemudian memakai krem perawatan rambut, oleskan pada seluruh kulit kepala, pijat sebentar lalu ratakan, dan tutuplah dengan handuk panas (yang telah dicelupkan ke ari panas). Kemudian bilas hingga bersih dan beri tonik kembali.

- Mandi bidadari dengan kembang setaman (mawar, melati, kenanga) dilakukan 1 hari menjelang hari H, sebelum malam midodareni.
Satu hari sebelum hari H. lakukan Upacara mandi Bidadari atau biasa disebut mandi siraman dilakukan sebelum malam perkawinan. Ada beberapa adat yang melakukan seperti waktunya biasanya jam 11 siang dengan air kembang setaman (mawar, melati dan kenanga), dilakukan oleh kedua orang tua pengantin putri dan keluarganya sebanyak 13-15 kali (bilangan ganjil), dengan cara mengguyur kan ketubuh pengantin putri secara bergantian. Tujuannya agar paras sang pengantin putri seperti bulan purnama. Rambutnya di ratus dengan ratus wangi, agar rambut harum semerbak. Begitu juga pengantin pria dengan cara yang sama hanya dilakukan terpisah, ditempat pengantin pria.
Semoga uraian ini bermanfaat.

Pengantin Berjilbab Agar Terlihat Cantik

14.37

Tips pengantin, cantik dengan berjilbab. Mengenakan jilbab tidak menutup kemungkinan Anda untuk tampil lebih cantik. Berikut ini tips dan triknya :

  • Gunakan make up yang lembut, alami, dan ditekankan pada pembentukan karakter serta koreksi wajah.
  • Make up pengantin berjilbab akan lebih baik jika difokuskan pada area mata.
  • Untuk jilbab, pilihlah warna yang sesuai dengan busana pengantin. Baik dalam warna, bentuk serta bunga yang dikenakan. Jika Anda ingin tampil sederhana dan tidak terlalu “berat” hindari jilbab dengan banyak aksesoris, cukup menggunakan aksesoris bunga segar.
  • Pembentukan kerudung harus disesuaikan dengan bentuk wajah dan kepala.

Semoga tips pengantin kali ini menginspirasi Anda.

sumber: http://www.blog.my-weddingbelle.com/tips-pengantin-cantik-dengan-berjilbab

Daftar Persiapan Perkawinan (Wedding List Preparation)

12.30
Tahun depan mau menikah ? bingung apa saja yang harus dipersiapkan untuk perkawinan ? Butuh daftar persiapan pernikahan agar acara berjalan lancar ? Berikut checklistnya : TEMPAT
[ ] Tempat upacara pernikahan
[ ] Tempat resepsi
DEKORASI
[ ] Dekorasi tempat upacara pernikahan
[ ] Dekorasi pelaminan
[ ] Dekorasi rumah
MAKANAN
[ ] Catering upacara pernikahan
[ ] Catering resepsi
[ ] Catering di rumah
SALON / MAKE UP & HAIR DO
[ ] Test make up
[ ] Mempelai wanita
[ ] Mempelai pria
[ ] Keluarga mempelai wanita
[ ] Keluarga mempelai pria
[ ] Bridesmaid
[ ] Penerima tamu
[ ] Pagar ayu
[ ] Flower girl
[ ] Lain-lain, …
Continue reading →